MUAROJAMBI – Kamis pagi (04/02/21) Bupati Muaro Jambi Hj. Masnah Busyro, SE salurkan bantuan sembako, bibit ikan dan masker kepada warga masyarakat yang terkena dampak Covid-19 di Desa Suko Awin Jaya Kecamatan Sekernan.
Kegiatan penyerahan bantuan ini berlanggsung dihalaman pasar pemda Desa Suko Awin Jaya Jln. Lintas Timur Km. 61 Rt.02
Turut hadir pada kegiatan tersebut Sekretaris Daerah Kabupaten Muaro Jambi Jangning, S.IP, Kepala Dinas Sosial Rossa Candra Budy, Kepala Dinas Perikanan Peruhuman Lubis, Kepala Dinas Pendidikan Erwanisa, lingkup Pemkab Muaro Jambi, tokoh masyarakat, serta tamu undagan lainnya.
Adapun jumlah bantuan yang diberikan oleh bupati yakni, sembako sebanyak 150 paket, bantuan bibit ikan lele sebanyak 4000 ekor, dan 1 box. Bupati dalam sambutannya menyampaikan “terkait wabah covid 19 pemerintah kabupaten Muaro Jambi sejauh ini telah berupaya untuk meringankan beban masyarakat salah satunya dengan memberikan paket sembako, semoga bantuan ini bermanfaat dan dapat meringankan beban warga masyarakat” ucapkan Bupati Masnah.
Usai acara penyerahan bantuan sembako, Bupati Wanita Pertama di Provinsi Jambi tersebut melanjutkan kegiatan meresmikan puskesmas Desa Suko Awin Jaya. Peresmian ditandai dengan pengguntingan pita dan penandatanganan prasasti oleh bupati.
Dilanjutkan dengan kegiatan melepas bibit ikan lele di kolam halaman Kantor PT. Brahma Bina Sawit, bersama Sekda Muaro Jambi, Kepala Dinas Perikanan, Camat Sekernan, Pimpinan PT. Brahma Bina Sawit, disaksikan oleh para tamu yang hadir serta warga masyarakat setempat.(red)