Jarijambi.com,TANJAB BARAT – Temuan kasus positif hasil uji Swab yang dilakukan Tim Gugas Kabupaten Tanjab Barat terhadap 4 karyawan PT Petrochina Jabung Ltd disikapi serius anggota DPRD Tanjab Barat.
Anggota Komisi II DPRD Tanjab Barat, Syufrayogi Saiful meminta Pemkab mengeluarkan sikap tegas agar pihak perusahan menghentikan kegiatan sementara selama 14 hari hingga masa isolasi mandiri selesai.
Dewan juga menilai sikap perusahaan yang tidak menyerahkan penanganan kepada rumah sakit rujukan penanganan Covid dinilai menyalahi aturan protokol kesehatan.
“Itu tidak patuh terhadap protokol kesehatan. Kita minta Pihak pemkab Tegas. Surati pihak perusahaan petrochina tutup 14 hari,” ujar Sufrayogi Saiful.
Sementara, Jubir Covid-19 Kabupaten Tanjab Barat, Taharuddin mengatakan hasil tracking di PT Petrochina Ltd mendapati 4 karyawan yang positif uji swab yakni RD (41), AF (35), JH 44, dan ARS (47).
“Hari ini ada pasien yang terkonfirmasi positif dan empat diantaranya adalah warga Tanjab Barat. Ini merupakan hasil tracking dari pihak PetroChina Jabung Ltd di kecamatan Betara,” ujar Taharuddin, Sabtu (18/7).
Ia menyebutkan, keempat karyawan tersebut kini menjalani isolasi di lokasi yang disediakan pihak perusaahan dengan tetap dilakukan pemantauan tim gugus tugas covid-19.
Dengan adanya penambahan empat pasien ini, total pasien yang terkonfirmasi positif di Kabupaten Tanjab Barat bertambah menjadi 14 orang.
“Diisolasi oleh pihak PetroChina Jabung Ltd di basecamp nya dan tetap kita awasi oleh gugus tugas,” timpalnya. (Jr1)