JARIJAMBI.COM – TANJAB BARAT – Kasus kecelakaan lalu lintas yang terjadi di Kabupaten Tanjungjabung barat selama tahun 2021 mengalami peningkatan, bahkan tidak sedikit pula yang meregang nyawa akibat kecelakaan tersebut.
Hal itu diungkapkan Kapolres Tanjab Barat AKBP Muharman Arta, bahwa jumlah kasus laka lantas selama tahun 2021 meningkat dibanding tahun sebelumnya yang berjumlah 78 kasus selama tahun 2021
“Kalau korban meninggal dunia 33 kasus dan korban luka berat sebanyak 14 orang dan korban luka ringan sebanyak 88 orang,”ungkapnya saat menggelar konferensi pers akhir tahun. Jumat, (31/12/2021).
Sementara itu, lanjut Kapolres untuk kerugian material dari kasus laka lantas tahun 2021 berjumlah Rp. 681.400.000.
“Pelanggaran lalu lintas 2021 sebanyak 1.242 dengan disertai denda gar lantas sebesar Rp. 74.370.000,”sebutnya.
Terkait lakalantas Muharman Arta menyampaikan bahwa lakalantas yang paling banyak terjadi dijalur lintas timur kabupaten Tanjab Barat.
“Terkait kecelakaan yang banyak itu berada di jalur lintas timur, kita berharap pengendara harus selalu berhati hati dan harus taat terhadap lalu lintas,”tandasnya. (*Med)