JARIJAMBI.COM, KERINCI – Pisah sambut Dandim 0417/Kerinci dari pejabat lama Letkol Inf Ikhsanudin S.sos M.M dengan Dandim baru Letkol Inf.Andy Irawan S.H yang dilaksanaan di Gedung Balai Prajurit Kodim 0417/Kerinci (07/11/2022).
Pisah sambut yang dilaksanakan dengan sederhana dihadiri Danrem 042/Gapu , Kasrem ,Para Kasi Rem 042/Gapu,Walikota Sungai Penuh, Wakil Bupati Kerinci,Forkopimda Kota Sungai Penuh dan Kabupaten Kerinci ,Para Dandim Jajaran Korem 042/Gapu,Kapolres Kerinci, Perwira Staf Dan Para Danramil Jajaran Kodim 0417/Kerinci .
Dalam kesan dan pesannya, Letkol Inf Ikhsanudin S.sos M.M mengucapkan terima kasih kepada seluruh Prajurit dan PNS Kodim 0417/Kerinci atas kerja samanya selama ia memimpin Kodim 0417/Kerinci.
“Apabila ada kesalahan dan kekurangan saya selama memimpin, saya beserta keluarga mohon maaf yang sebesar besarnya. Harapan saya silaturahmi yang kita jalin selama ini jangan putus. Tetaplah semangat dan terus berikan yang terbaik untuk satuan kebanggaan kita, Kodim 0417/Kerinci. ini,” ujar Letkol Inf Ikhsanudin S.sos M.M
Sementara itu Dandim 0417/Kerinci yang baru, Letkol Inf.Andy Irawan S.H dalam sambutannya menyampaikan harapannya agar Kasdim, perwira staf dan Danramil Dim 0417/Kerinci serta seluruh anggota dapat membantunya dalam menjalankan tugas dan membangun Kodim 0417/Kerinci ini selama bertugas.
“Dan saya berharap kami sekeluarga dapat diterima sebagai keluarga besar Kodim 0417/Kerinci ,” ujar Andy.
Dalam sambutannya, Walikota Sungai Penuh mengatakan, dalam setiap pertemuan sudah tentu pasti akan ada perpisahan. Namun perpisahan jangan sampai membuat putus silaturahim diantara kita.
Tentu banyak hal maupun suka dan duka menurut Walikota mengiringi perjalanan kerja terutama yang paling ekstra adalah selama penanganan dan pencegahan penularan Covid 19.
Disini semua unsur dilibatkan untuk membantu mencegah penyebaran dan penularan, termasuk upaya kita dalam membantu meringankan beban perekonomian masyarakat yang terdampak Pandemi Covid 19.
“Jadi, selain sebagai garda terdepan dalam pertahanan dan keamanan, TNI juga memiliki peran yang signifikan dalam membantu membangun perekonomian bangsa hingga di tingkat pedesaan,” ucapnya.
Karenanya, sebagai daerah yang sedang berkembang Kabupaten /Kota tentu membutuhkan koordinasi, kerjasama, kekompakan dan sinergitas antar semua unsur seperti militer/TNI, kepolisian, kejaksaan, peradilan hukum dan pemerintah daerah. Sehingga kehadiran bapak bersama Kodim telah membantu kami dalam pemeliharaan keamanan serta membantu pelaksanaan pembangunan ditingkat desa.
“Untuk itu, kami atas nama pribadi dan segenap unsur Pemerintah Daerah serta seluruh masyarakat Kerinci dan Sungai penuh mengucapkan terima kasih kepada Bapak Letkol Inf Ikhsanudin S.sos M.M atas dukungan dan pengabdiannya selama berada di Kabupaten Kerinci dan Kota Sungai Penuh,” Ucap Walikota. (JON)