JariJambi.com – Ketua DPRD Provinsi Jambi Edi Purwanto kembali turun ke lapangan untuk mendengar langsung aspirasi masyarakat. Hal ini dilakukan saat reses ke daerah pemilihan Kota Jambi.
Edi Purwanto melakukan reses di 9 titik di beberapa kecamatan dalam kota Jambi. Reses dilakukan selama 8 hari dari tanggal 28 Oktober hingga 4 November.
“Kita langsung turun ke lapangan dan mendengarkan apa yang menjadi keluhan masyarakat selama ini, ” Ujar Edi Purwanto.
Dia mengatakan setiap reses mengundang ketua-ketua RT dan warga pada umumnya. Dalam kesempatan itu selain mendengarkan aspirasi, juga melakukan tanya jawab pada masyarakat.
Dalam kesempatan itu, banyak masyarakat yang meminta agar persoalan seperti infrastruktur jalan dan penerangan, umkm dan rumah ibadah jadi perhatian pemerintah.
“Saya sudah catat, yang sudah ada programnya tinggal saya teruskan ke OPD terkait, yang belum ada program nanti akan kami bahas di Rapat Banggar, ” Ujarnya.
Selain itu dia juga menyampaikan tentang kerjanya selama tiga tahun sebagai perwakilan rakyat. Semua tugas dan fungsi sudah dilakukan dengan maksimal, selanjutnya akan terus menjalankan amanah masyarakat untuk perbaikan bersama.
“Semoga ke depan kerja kita lebih baik dan berdampak nyata di tengah masyarakat,” ujar Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Jambi ini.(*)