JARIJAMBI.COM, JAMBI — Gubernur Jambi Al Haris melepas puluhan kontingen tarung derajat Jambi untuk mengikuti babak kualifikasi atau pra PON XXI di Jawa Barat.
Puluhan atlet tarung derajat Provinsi Jambi ini dilepas Gubernur Al Haris di depan rumah dinas gubernur Jambi, Minggu (15/10/2023) pagi.
Gubernur Al Haris mengatakan bahwa dalam permainan atau event semua kemungkinan bisa terjadi, oleh sebab itu Gubernur berharap agar atlet tarung derajat Jambi fokus, semangat dan percaya diri.
Al Haris berharap kontingen tarung derajat Provinsi Jambi lolos PON dan mengharumkan nama daerah di kancah nasional.
“Kita bangga dengan atlet kita dan kita tidak boleh kalah nyali, dalam permainan semua sangat mungkin terjadi, yang penting semangat dan fokus. Insyaallah kita mendapatkan hasil yang baik dan pulang mengharumkan nama Jambi,” kata Al Haris.
“Kita harus ambil bagian di event apa lagi event membawa nama daerah, kita harus tampil harus percaya diri, kita sangat mungkin menjadi pemenangnya,” sebut Al Haris. (*Med)