JARIJAMBI.COM — Atletico Madrid memenangi Derbi Madrid usai mengalahkan Real Madrid 3-1 pada pekan keenam Liga Spanyol di Stadion Civitas Metropolitano, Senin (25/9) dini hari WIB.
Atletico memberikan kejutan kepada Madrid dengan unggul lebih dulu pada menit keempat melalui gol cepat Alvaro Morata.
Serangan balik tuan rumah begitu efektif. Samuel Lino yang menyerang dari sisi kiri dengan tepat melepaskan umpan silang ke kotak penalti dan langsung disambut sundulan Morata.
Los Rojiblancos menambah keunggulan mereka dalam laga ini menjadi 2-0 berkat gol Antoine Griezmann pada menit ke-18.
Lagi-lagi Lino jadi kreator dalam gol tersebut. Lino memberikan umpan terobosan kepada Saul Niguez. Kemudian Saul melepaskan umpan silang dari sisi kiri.
Tanpa cela, Griezmann menyundul bola ke sisi kiri gawang Madrid yang tidak bisa dijangkau Kepa Arrizabalaga.
Madrid baru bisa memperkecil kedudukan jadi 1-2 pada menit ke-35 melalui gol indah Toni Kroos. Setelah menerima bola liar yang gagal disapu bersih lini belakang Atletico, Kroos mengontrol bola dengan baik.
Pemain asal Jerman itu kemudian mengecoh satu pemain lawan sebelum melepaskan tembakan keras kaki kanan dari luar kotak penalti.
Gol Kroos itu rupanya belum cukup membangkitkan Los Blancos. Pasalnya pada awal babak kedua Atletico kembali mencetak gol melalui Morata.
Saul kembali menjadi pemberi assist untuk gol ini, dan Morata kembali membobol gawang Madrid dengan sundulan. Umpan silang Saul dari sisi kiri dengan sempurna dituntaskan Morata lewat sundulan ke sisi kiri gawang Madri pada menit ke-46.
Sumber: CNN Indonesia