JARIJAMBI.COM, JAMBI — Setelah melalui proses pengusulan dan berbagai isu yang beredar, menjelang penetapan. Akhirnya Asraf, ditunjuk menjadi Pj Bupati Kerinci pilihan Mendagri menggantikan Bupati Kerinci, Adirozal, yang telah berakhir masa jabatannya.
Hal tersebut diketahui berdasarkan foto yang beredar, dimana Asraf dengan menggunakan baju batik hitam coklat, celana hitam dengan memakai kopiah hitam hadir dirumah Dinas Gubernur Jambi pada Jum’at (03/11/2023) sore ini mengikuti Gladi bersih untuk pelantikan yang akan dilaksanakan pada Sabtu (04/11/2023) pagi.
Kabag Pemerintahan Setda Kerinci, Buswarya, saat dikonfirmasi membenarkan bahwa saat ini sedang dilaksanakan gladi bersih di rumah Dinas Gubernur Jambi untuk persiapan pelantikan pada Sabtu pagi (besok). “Sedang Gladi, untuk pelantikan sudah pasti pada Sabtu besok,” ungkapnya.
Ketika ditanya siapa yang pasti ditunjuk menjadi Pj Bupati Kerinci oleh Mendagri? Buswarya menegaskan bahwa Mendagri telah menunjuk Asraf sebagai Pj Bupati Kerinci. “Pak Asraf yang jadi Pj Bupati, saat ini beliau (Asraf) sedang mengikuti gladi,” tegasnya.
Dimana untuk diketahui sebelumnya, Asraf merupakan Kadis Perikanan dan Kelautan Provinsi Jambi, dan diusulkan oleh Gubernur Jambi, Al Haris, ke Kemendagri. (*JON)