Jarijambi.com,KERINCI—Sebagai tindaklanjut dari kerjasama Pemkab Kerinci dengan kedubes Belgia melalui yayasan Penabulu menandatangani kerjasama dengan KPHP Kerinci yang disaksikan Bupati Kerinci, H Adirozal dan wakil Bupati Kerinci bersama jajarannya.
Kepala KPHP Kerinci, Neneng Susanti membenarkan telah ditandatanganinya kerjasama pihaknya dengan Yayasan Penabulu, tindaklanjut kerjasama Pemkab Kerinci dan Belgia beberapa waktu lalu.
“Pihak Belgia diwakili yayasan Penabulu, disaksikan langsung Bupati Kerinci dan wakil bupati Kerinci beserta jajarannya,”sebutnya.
Dikatakannya, kerjasama yang dilaksanakan pihaknya bersama Yayasan Penabulu bertujuan untuk meningkatkan dan mendukung kegiatan kerjasama penyusunan standar mutu komoditas Kayu Manis di Kabupaten Kerinci.
Tujuan lainnya adalah untuk meningkatkan kualitas komoditas kayu manis di Kabupaten Kerinci.
“Tujuan lainnya juga untuk meningkatkan dan mendukung pengelolaan hutan secara lestari pada wilayah KPH Kerinci,”terangnya.
Kerjasama ini, sangat direspon dan disambut baik Bupati Kerinci, H Adirozal. Bahkan Bupati Kerinci mengapresiasi adanya kerjasama yang dilaksanakan Yayasan Penabulu, KPH serta Pemkab Kerinci.
“Ini semua atas perjuangan kita bersama, semoga kedepannya Kuoit manis di Kerinci semakin memberikan dampak baik bagi kesejahteraan masyarakat,”ujar Bupati Adirozal.