Jambi, JariJambi.com – Jalan Khusus angkutan batubara hingga saat ini belum juga terealisasikan. Untuk itu, anggota DPRD Provinsi Jambi, Samsul Riduan meminta kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) dalam hal ini Dinas Perhubungan (Dishub) untuk terus mengawal realisasi dari pembangunan jalan khusus angkutan batubara.
Samsul Riduan mengatakan bahwa hingga pertengahan tahun 2023 ini, progres dari pembangunan jalan khusus angkutan batubara ini dinilai minim.
Samsul Riduan mendesak agar progres jalan khusus angkutan batubara bisa terselesaikan di akhir tahun 2023 ini sesuai dengan komitmen yang telah dibangun sebelumnya oleh pemerintah pusat.
“Apalagi ini kadishub baru dan kita ingatkan bahwa jalan khusus angkutan batubara ini sebagai persoalan yang harus segera diselesaikan. Kita melihat progres angkutan batubara ini sangat minim, maka dengan adanya kadishub baru ini kita minta untuk kerja cepat,” ujarnya.
Samsul Riduan menegaskan, pemerintah harus menggiring konsistensi dari pihak swasta yang akan membangun jalan khusus angkutan batubara ini.
Samsul Riduan menyampaikan bahwa memang tugas ini tidak mudah, untuk itu, Samsul Riduan meminta agar Kadishub melakukan koordinasi dan inovasi dengan berbagai pihak.
“Ini kerja bersama, maka kita harapkan kadishub ini mengeluarkan inovasi, terobosan dan melakukan komunikas-komunikasi dengan berbagai pihak, karena tadi ini tidak bisa dilakukan sendiri, harus ada kolaborasi,” pungkasnya.