JARIJAMBI.COM, KERINCI – Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Kerinci melaksanakan kegiatan Upacara Ziarah dan Tabur Bunga, Selasa (24/01/2023).
Upacara ini serangkaian memperingati Hari Bhakti Imigrasi Ke-73 Tahun 2023 di Taman Makam Pahlawan Semumu, Kabupaten Kerinci.
Bertindak sebagai Inspektur Upacara Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Kerinci Bapak Raden Indra Iskandarsyah, S.H., M.H.
“Pada hari ini kita pegawai Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Kerinci mengadakan acara upacara ziarah tabur bunga dimakam pahlawan di Semumu Kecamatan Depati VII Kabupaten Kerinci,” jelas Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Kerinci Raden Indra Iskandarsyah.
Kegiatan ini diikuti oleh seluruh Pejabat Struktural, JFT dan JFU Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Kerinci.
Peringatan Hari Bhakti Imigrasi Ke-73 tahun ini mengusung tema “Imigrasi Baru untuk Indonesia Semakin Maju”. Kegiatan Upacara Ziarah dan Tabur Bunga Peringatan Hari Bhakti Imigrasi Ke-73 berjalan dengan khidmat dan lancar. (Jon)