JARIJAMBI.COM, SUNGAI PENUH – Desa Pendung Hiang Kecamatan Tanah Kampung akan menggelar gotong-royong (goro) bersama membersihkan saluran irigasi persawahan. Ini bertujuan untuk memaksimalkan fungsi irigasi tersebut.
Keputusan ini merupakan hasil musyawarah pada 30 Juni 2022 di aula kantor Camat Kecamatan Tanah Kampung Kota Sungai Penuh, Kamis, (30/06/2022).
“Pada hari Kamis tanggal 30 Juni 2022 pukul 09.30 Wib di Aula Kantor Camat Tanah Kampung Kota Sungai Penuh, telah dilaksanakan kegiatan rapat persiapan gotong-royong saluran irigasi sawah yang berlokasi di Desa Pendung Hiang Kecamatan Tanah Kampung, rapat ini dipimpin oleh Sekcam Tanah Kampung,” kata Kapten Inf. Sepritno kepada Jarijambi.com, Sabtu, (02/7).
Gotong-Royong pembersihan saluran irigasi ini dilakukan dikarenakan terjadinya banjir yang mengakibatkan petani gagal panen, Yakni hampir 10 hektar sawah mengalami gagal panen.
“Ada 10 Ha sawah di Desa Debai gagal panen, akibat tersumbat irigasi di Desa Pendung Hiang sekitar 100 Meter tidak adanya pintu air sehingga menjadi sendimen/tanah menumpuk di saluran,” ujarnya.
Adapun Hasil musyawarah yang menghasilkan mufakat diantaranya;
1. membuka tutup cor coran irigasi untuk dilaksanakan pembersihan saluran irigasi sesuai kesepakatan bersama dan diketahui oleh pihak Balai TP – OP DJ Batang Sangkir.
2. Mensosialisasikan kegiatan Gotong royong ke Desa Pendung Hiang agar tidak terjadi kesalah pahaman warga masyarakat.
3. Membuat Berita Acara usulan pembongkaran cor-coran untuk dibongkar agar diketahui oleh pihak Balai TP – OP DJ Batang Sangkir.
4. Kegiatan Gotong royong akan dilaksanakan pada tanggal 17 Juli 2022 .
“Dari hasil rapat ini kami bermufakat untuk menggelar gotong-royong bersama demi untuk memaksimalkan produksi persawahan,” ungkap Kapten Inf. Sepritno
Turut Hadir dalam kegiatan, tersebut, Sekcam Tanah Kampung, Danramil 04 / STL, Kapolsek Sitinjau Laut, Kades Pendung Hiang, Kades Mekar Jaya, Kades Sembilan, Gapoktan Hamparan Lembang, TP- OP DJ Batang Sangkir, Ketua Lembaga Adat dan Ketua BPD Pendung Hiang. (Jon)