JARIJAMBI.COM, TANJAB BARAT – Komisi II DPRD kabupaten tanjung Jabung barat menggelar rapat terkait limbah PDAM Tirta pengabuan yang berada di desa talang makmur KM 6 kecamatan tebing tinggi kabupaten Tanjung Jabung barat. Selasa (17/5/2022)
Rapat di pimpin langsung oleh ketua komisi II dprd tanjung Jabung barat Syufrayogi syaiful lalu di lanjutkan oleh sekretaris komisi II dprd Tanjab barat satria tubagus Ryan hermawan serta anggota komisi II dprd Tanjab barat Mariatul qiftiyah dan Jamilah.
Rapat permasalahan limbah PDAM juga dihadiri oleh staf ahli pemkab Tanjab barat, dinas PUPR Tanjab barat, dinas lingkungan hidup Tanjab barat, camat tebing tinggi, Dirut PDAM Tirta pengabuan, kades talang makmur serta masyarakat yang lahan nya terdampak oleh limbah PDAM.
Syufrayogi syaiful mengatakan komisi II hari ini hadir di tengah-tengah masyarakat untuk memfasilitasi terkait aduan masyarakat tentang limbah PDAM yang mengakibatkan lahan warga yang rusak.
“Hari ini kita menjadi fasilitator terkait limbah yang katanya mengakibatkan lahan masyarakat rusak dan habis di makan oleh limbah, jadi kita hari ini mendengarkan dulu masukan masukan baik dari masyarakat dan OPD terkait.” Ucapnya.
Sementara itu sekretaris komisi II satria tubagus Ryan hermawan usai memimpin rapat terkait limbah PDAM Tirta pengabuan mengatakan akan meninjau langsung ke lokasi yang terdampak limbah PDAM Tirta pengabuan di desa talang makmur kecamatan tebing tinggi.
“Kami komisi II dprd Tanjab barat beserta OPD nanti akan turun langsung kelapangan melihat bagaimana kebun-kebun masyarakat yang terdampak.” Tandasnya. (*med)