JARIJAMBI.COM – TANJAB BARAT – Pohon pisang berjenis ambon di RT 19, Lorong Hidayah, Kelurahan Patunas, Kecamatan Tungkal Ilir, Kabupaten Tanjung Jabung Barat, menarik perhatian warga. pasalnya pohon pisang ini, dalam satu batang ada 3 cabang, dan memiliki 3 tandan buah.
Pak Syahrial (pemilik pohon pisang unik), saat diwawancarai media jarijambi.com mengatakan, mengetahui pohon pisang unik ini 3 bulan yang lalu.
“Iya, pada saat tiga bulan yang lalu. awalnya satu batang, saya kira mau nongkol buah, tetapi rupanya bercabang tiga”, ungkapnya, Senin (13/12/2021).
Lebih lanjut pak Syahrial mengatakan, pada saat proses penanaman bibit pisang, tidak ada yang aneh dan bercabang pada bibit pisang berjenis ambon ini.
“Pada saat penanaman bibit pisang, tidak ada sama sekali akan timbul cabang. cabang tiga pada pohon pisang ini timbul, pada saat mau nongkol atau timbul daunnya”, ujarnya.
“Dari awal penanaman pisang ini, memang bibit yang ditanam adalah bibit pisang ambon, yang saya dapatkan dari pemberian teman”, lanjutnya.
Pak Syahrial juga mengatakan, kurang lebih 500 pisang yang ditanam, baru kali ini ada tumbuh pisang bercabang tiga dan memiliki tiga tandan buah.
“kurang lebih 500 pisang yang sudah saya tanam, baru kali ini tumbuh pisang bercabang tiga dan memiliki tiga tandan”, tuturnya.
Ditanya mengenai pohon pisang unik ini jika berbuah nanti, apakah akan ditebang , Syahrial mengatakan tidak akan menebang pohon pisang unik ini.
“Tidak akan saya tebang, biarlah menjadi tontonan masyarakat, dan juga sebagai hiburan”, terangnya.
Syahrial juga mengatakan, ketika berbuah nanti, buah dari pohon pisang unik akan tetap di konsumsinya.(Med)