JARIJAMBI.COM – JAMBI – Gubernur Jambi Dr.H. AL Haris Menghadiri Pelaksanaan Vaksin yang dilaksanakan MKGR ( Musyawarah Keluarga Gotong Royong ) Provinsi Jambi, Rabu 18/8/21.
Pemberian Vaksin Covid-19 itu dilakukan untuk mansyarakat umum dalam rangka membantu Pemerintah Provinsi Jambi, Dalam rangkaian kegiatan Hari Kemerdekaan.
Gubernur Jambi Bersama Asisten Pemerintah, Kadis Kesehatan, Kalak BPD, Dirut RSU RM, Kesbangpol, Kasat Pol PP, Karo Adpim, Karo Umum, DR.IKE, menghadiri kegiatan Vaksin oleh MKGR yang dilaksanakan di Balai Lembaga Adat Provinsi Jambi.
“Kita berharap Sepanjang warga ini mau divaksin pemerintah sangat senang sekali dan setuju dan kami berhak menyiapkan nakesnya, menyiapkan Vaksinnya dan yang terpenting pintu pintu vaksin kita perbanyak. Kita juga ingin mendekatkan lokasi ini ke masyarakat yang tadinya orang enggan ke lokasi vaksin, kita coba dengan ini dan mengajak mungkin mereka mau bervaksin” Ujar Gubernur Jambi.
Gubernur Jambi Dr.H. Al Haris Juga mengatakan Semua Element silahkan Ajak Keluarga Bervaksin, Nanti jauh-jauh hari kita siapkan vaksinya dan juga akan terus tersedia kapan saja bahwa kita juga menjamin vaksin akan ada, Karena vaksin ini akan diberikan sesuai dengan daerah.
(*Med)