JARIJAMBI.COM – SUNGAI PENUH – Aksi konkrit lapangan dalam bingkai 100 hari kerja, sudah dimulai pemimpin baru Kota Sungai Penuh, Walikota Ahmadi Zubir dan Wakil Walikota Alvia Santoni.
Jumat sore (2/7), Wakil Walikota Alvia Santoni melakukan inspeksi mendadak ke pasar Tanjung Bajure Kota Sungai Penuh.
Kedatangan Wawako yang akrab dipanggil bung Antos ini sontak mengundang perhatian para pengunjung pasar dan para pedagang yang tengah beraktivitas.
Setelah menyisir sejumlah titik dan meninjau langsung kondisi pasar, Wawako Antos mengambil langkah cepat dengan menginstruksikan pembenahan dan perbaikan segera.
Wawako Antos menugaskan Dinas Lingkungan Hidup menyiagakan armada pengangkut sampah di lokasi pasar.
Para pedagang diminta mengumpulkan sampah barang dagangan masing masing, untuk diangkut petugas kebersihan.
Wawako Antos juga meminta Kasatpol PP menempatkan personil di Tanjung Bajure untuk membantu menjaga ketertiban pasar.
Dan untuk Dinas Perindag diminta membuat dan menayangkan secara kontinyu slide di videotron tentang peringatan untuk menjaga kebersihan pasar sekaligus menerapkan protokol kesehatan.
Wakil walikota Sungai Penuh ini juga menugaskan Dinas perhubungan untuk menempatkan personil dan bertanggung jawab mengatur parkir dan kelancaran lalu lintas di kawasan terminal angkutan desa.
Wawako menegaskan akan mengecek kembali kondisi pasar untuk memastikan bahwa perbaikan dan pembenahan telah dilaksanakan oleh dinas terkait.
(*JON)